Friday, November 25, 2011

Aku Percaya




Widoro 25, November 2011
 Sri Sundariningsih Selly Ibrahim

Yogyakarta
Merunduk aku berlaluFree Smileys
Dengan doa mengelantung di dadaku
Seperti gerimis tanpa henti dimusim hujan
Aku terlahir karena doa dan ku percaya,
doalah yang membuat semua hidup atau mati
pergi atau kembali

Tertunduk dalam
Tak sanggup menatap langit
Hanya doa, doa dan doa saja yang mampu ku ucapkan
Aku lelah Tuhan!
Sudah berpuluh tahun aku panjatkan….
Ach!,,,..
Ketika sakit telah meradang
Jarum tak lagi kurasa perih saat menusuk…
Ach!,,,..

Ampuni aku Tuhan….

Kemarin dengan kemarahan aku menatap langit…
Hidupku adalah sekeranjang doaku dimasa lalu
dan kini satu persatu terjawab
aku tak pernah berlari
aku tak pernah mencari….
Love Emoticons
Aku hanya minta satu
Dia, andai yang terbaik untukkuFree Smileys

No comments:

Post a Comment

Semua hal akan indah pada waktunya, Tingalkan komentar anda di sini